|

Sprei CVC 200

Sprei Rumah Sakit dengan Banyak Kelebihan

Sprei bahan CVC cocok digunakan di rumah sakit maupun hotel. Bahan ini termasuk premium umum digunakan untuk linen rumah sakit kelas medium. 

Apa itu Kain CVC?

CVC atau Chief Value Cotton merupakan salah satu jenis kain yang dibuat dengan menggabungkan 2 buah serat yaitu Cotton dan Polyester dengan komposisi tertentu sehingga memiliki kenyamanan layaknya sprei katun premium namun memiliki ketahanan warna yang sangat kuat dan tidak mudah luntur.

Kerapatan Kain (TC)

Kualitas dan kenyamanan produk sprei CVC juga dipengaruhi oleh kerapatan kain yang dikenal dengan istilah TC atau Thread Count. TC menunjukkan jumlah benang dalam inci persegi kain. Saat ini yang banyak digunakan adalah sprei CVC 200TC. 

Kelebihan Sprei CVC

Tak hanya anyaman yang rapat, kuat dan awet saja,  bahan sprei CVC memiliki banyak kelebihan yaitu:

  • Tidak mudah kusut 
  • Kain lebih tahan lama atau awet karena tekstur yang lembut
  • Tidak mudah luntur
  • Kain tidak berbulu
  • Warna lebih putih dari kain sprei berbahan Cotton
  • Memiliki hygienic properties yang lebih baik dibandingkan saudaranya, yaitu kain TC.
  • Mempunyai karakteristik kekuatan yang jauh lebih baik dibanding kain yang berbahan 100% Cotton atau serat kapas.
  • Harga bahan yang lebih murah dibandingkan bahan sprei katun 100%

Cocok untuk Sprei Flat Sheet dan lainnya

Khusus untuk bahan kain CVC 200TC, memiliki lebar kain hingga 300 cm. Sehingga bahan ini sangat ideal untuk bahan sprei flat (tanpa karet) dan lebih efisien.

Bahan kain CVC tidak hanya digunakan untuk bahan sprei saja, tetapi kain ini juga bisa digunakan untuk bahan sarung bantal, sarung guling, inner dovet dan juga cover duvet.

Similar Posts